c

Selamat

Sabtu, 15 November 2025

EKONOMI

03 Oktober 2025

19:57 WIB

Isu BCA Bobol Rp70 M, OJK: Infrastruktur IT Aman, Tapi Waspada Fraud

OJK memastikan tak terdapat insiden pada infrastruktur IT BCA dalam dugaan pembobolan RDN Rp70 miliar. OJK imbau bank meningkatkan kewaspadaan tindakan fraud terkait transaksi nasabah, khususnya RDN.

Penulis: Fitriana Monica Sari

Editor: Khairul Kahfi

<p>Isu BCA Bobol Rp70 M, OJK: Infrastruktur IT Aman, Tapi Waspada Fraud</p>
<p>Isu BCA Bobol Rp70 M, OJK: Infrastruktur IT Aman, Tapi Waspada Fraud</p>
Pengguna mengakses layanan perbankan pada aplikasi BCA Mobile. Antara/HO-BCA

JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) buka suara terkait pembobolan rekening dana nasabah (RDN) PT Bank Central Asia Tbk atau BCA (BBCA) dengan nilai kerugian ditaksir mencapai Rp70 miliar.

Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK Dian Ediana Rae menyampaikan, pihaknya telah mengonfirmasi dan menginvestigasi internal kepada bank maupun perusahaan sekuritas terkait laporan dugaan penyalahgunaan atau pembobolan RDN di BCA.

"Terkait insiden RDN telah dilakukan penelitian dan dipastikan tidak terdapat insiden pada infrastruktur IT BCA," kata Dian kepada Validnews, Jakarta, Jumat (3/10).

Baca Juga: BCA Bantah Isu Pembobolan Rekening Dana Investasi Capai Rp70 M

Adapun pernyataan OJK ini merespons bantahan tegas BCA terkait dugaan pembobolan. Sebelumnya, EVP Corporate Communication and Social Responsibility BCA Hera F. Haryn menegaskan, informasi pembobolan RDN di sistem BCA dengan nilai kerugian ditaksir mencapai Rp70 miliar tidak benar.

Selain itu, dia juga memastikan bahwa sistem keuangan BCA aman. Sehingga kabar kerugian finansial yang dialami nasabah yang beredar di masyarakat merupakan informasi keliru.

"Dapat kami pastikan bahwa sistem di BCA aman, dan tidak ada kerugian finansial yang dialami nasabah," kata Hera kepada Validnews, Senin (15/9).

Lebih lanjut, Hera mengatakan, BCA mendukung perusahaan sekuritas untuk melakukan proses investigasi mendalam.

Sayangnya, tidak dijelaskan apakah BCA telah berhasil memulihkan dana yang raib atau tindak lanjut dari insiden pembobolan tersebut. Penekanan Perlindungan Nasabah
Di sisi lain, OJK menekankan telah memberikan pembinaan kepada seluruh bank untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap tindakan fraud terkait transaksi keuangan nasabah, khususnya RDN. 

Baca Juga: Mobile Banking BCA Sempat Error, Kini Berangsur Pulih

Selain itu, lanjut Dian, regulator juga telah melakukan koordinasi dengan bank tujuan dalam rangka pemblokiran rekening untuk penyelamatan dana nasabah. Dian kembali mengingatkan, perlindungan dana nasabah merupakan prioritas utama perbankan.

"Oleh karena itu, kami meminta Bank memperkuat penerapan know your customer (KYC), sistem keamanan perbankan, serta integrasi dengan perusahaan efek yang menjadi mitra pembukaan RDN," tegas Dian.


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar