28 Juni 2025
14:01 WIB
Hujan Tak Menentu, Ini Solusi Efisien Bersihkan Kendaraan Di Rumah
Jika mencuci sendiri kendaraan di rumah, perhatikan alat yang digunakan. Pilih alat berteknologi senyap agar aktivitas itu tak mengganggu tetangga karena bising, namun tetap memberi hasil maksimal.
Penulis: Arief Tirtana
Editor: Andesta Herli Wijaya
K Silent Limited Edition. Dok: Validnews/ Arief Tirtana.
JAKARTA - Bagi sebagian orang, mencuci mobil maupun motor di rumah pilihan yang lebih tepat ketimbang ke tempat pencucian umum. Berbagai alasan melatar belakanginya, mulai dari efisiensi biaya, fleksibilitas waktu, hingga faktor kepuasan bisa merawat kendaraannya secara mandiri.
Namun dengan nilai positifnya, membersihkan kendaraan di rumah juga memiliki sejumlah keterbatasan. Misalnya, kualitas bersihnya mobil atau motor bisa tidak maksimal karena dilakukan secara manual. Dilemanya, jika menggunakan alat cuci steam, malah bisa mengganggu tetangga karena suara berisik yang dihasilkannya.
Maka, memilih alat yang hendak digunakan untuk membersihkan kendaraan haruslah cermat. Di tengah beragam produk jenis ini di pasaran, tiap-tiap merek menawarkan kualitas dan fitur spesifik yang berbeda. Salah satunya Karcher, brand asal Jerman yang baru-baru ini memperkenalkan produk terbarunya di Jakarta Fair 2025.
Karcher barangkali bisa menjadi solusi Anda untuk mencuci kendaraan di rumah dengan nyaman, tanpa suara bising namun tetap menjanjikan hasil pembersihan yang optimal. Mereka memperkenalkan produk high-pressure washer terbaru, K Silent Limited Edition. Produk yang diluncurkan dalam rangka ulang tahun Karcher ke-90 ini sebelumnya telah diluncurkan secara global, dan akhirnya hadir di Indonesia.
Seperti halnya alat pressure washer atau alat pembersih yang menggunakan air bertekanan tinggi untuk membersihkan berbagai permukaan, K Silent Limited Edition bisa merontokan debu atau kotoran yang menempel pada kendaraan lebih efektif. Alat ini tentunya akan lebih memudahkan proses pembersihan setiap bagian permukaan mobil atau motor, jika dibandingkan menggunakan selang biasa atau mencuci secara manual menggunakan lap dan sabun saja.
Keunggulan utama yang ditawarkan Karcher pada produk terbarunya ini ada pada segi teknologi hemat air dan hemat energi, serta peredam suara bising. Alat ini diklaim menghemat air dan energi hingga 50%, serta suaranya yang lebih senyap dibanding pressure washer pada umumnya.
Penggunaan motor universal yang telah direduksi bisa 50% lebih hening dari mesin sekelasnya. Atau hanya mengeluarkan suara sekitar 80 decibels (dB), menurut Karcher.
Dengan konsumsi 1800 watt, produk ini mampu mengeluarkan tekanan air hingga 130 bar, dan flow rate hingga 420 l/h. K Silent Limited Edition didukung nozzle eco booster yang dirancang khusus untuk pembersihan yang lebih efisien dan efektif, agar bisa lebih hemat air.
Dengan nozzle eco booster, pressure washer ini diklaim mampu menghadirkan kinerja pembersihan 50% lebih tinggi sekaligus 50% lebih hemat air dan energi dibandingkan dengan nozzle jet datar standar.
"Eco booster ini tidak mengurangi tekanan air, meski bentuk tempat keluar airnya lebih lebar. Jadi bisa lebih hemat penggunaan air, " kataTechnicah Supervisor Karcher Indonesia, Darmawan di Jakarta, ditemui beberapa waktu lalu.
Baca juga: Mengenal Solstis Utara, Fenomena Penanda Awal Musim Kemarau Indonesia
Selain eco booster, juga ada empat pilihan nozzle lainnya, termasuk foam nozzle yang bisa mengubah cairan yang dimasukan menjadi foam atau busa secara otomatis. K Silent Limited Edition juga telah dilengkapi water filter, sehingga air yang masuk akan tersaring dan bersih saat digunakan.
Baca juga: Smartwatch Makin Canggih, Terbaru Ada Fitur Pelatih AI
Marketing Manager Karcher Indonesia, Daniati Dewi menjelaskan bahwa upaya mereduksi suara pada produk ini dilakukan agar alat ini bisa menjadi pilihan semua kalangan, termasuk orang-orang yang tinggal di daerah perumahan padat sekali pun. Karena suaranya relatif lebih aman, tidak mengganggu tetangga.
Di luar kemampuannya membersihkan kendaraan, juga debu dan kotoran di lantai maupun tembok rumah, produk edisi spesial yang hanya dijual 90 unit di Indonesia ini juga menawarkan daya tarik pada desainnya. K Silent Limited Edition didesain dengan bentuk kotak, dalam dimensi 313 × 262 × 419 mm, yang relatif ringkas, dan bobot sekitar 5,1 kg.
Secara warna pun produk yang dibanderol dalam kisaran harga Rp4 - 4,2 juta ini dibuat menonjol dengan warna hitam, berbeda dari produk Kacher lainnya, yang umumnya berwarna kuning. Edisi warna hitam ini disebut bukan sekadar variasi desain terbaru, tetapi sebagai penanda momen penting dalam sejarah transformasi merek yang telah berdiri sejak 1935 itu.