c

Selamat

Sabtu, 15 November 2025

EKONOMI

19 Mei 2025

11:33 WIB

Pekan Ketiga Mei, Harga BBM Pertamina, Shell, Vivo, Dan BP Masih Stabil

Harga BBM di SPBU Pertamina, Shell, Vivo, dan BP pada pekan ketiga Mei 2025 terpantau stabil atau tidak mengalami perubahan bila dibandingkan sejak awal bulan.

Editor: Khairul Kahfi

<p>Pekan Ketiga Mei, Harga BBM Pertamina, Shell, Vivo, Dan BP Masih Stabil</p>
<p>Pekan Ketiga Mei, Harga BBM Pertamina, Shell, Vivo, Dan BP Masih Stabil</p>

Ilustrasi - Petugas mengisi pertamax ke tangki motor pelanggan di Balikpapan. Antara/Novi Abdi

JAKARTA - Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU Pertamina, Shell, Vivo, dan BP pada pekan ketiga Mei 2025 terpantau stabil atau tidak mengalami perubahan bila dibandingkan sejak awal bulan.

Mengutip Antara, Senin (19/5), laman resmi Pertamina mencatat, harga BBM di SPBU Pertamina terpantau tidak mengalami perubahan sejak 1 Mei 2025. Rincian harga BBM SPBU Pertamina (Jakarta) adalah sebagai berikut:

Pertalite: Rp10.000 per liter;
Solar Subsidi: Rp6.800 per liter;
Pertamax: Rp12.400 per liter;
Pertamax Turbo: Rp13.300 per liter;
Pertamax Green: Rp13.150 per liter; dan
Pertamina Dex: Rp13.750 per liter.

Baca Juga: Harga BBM Pertamina, Shell, Vivo, Dan BP Akhir April Kompak Stabil

Sementara itu, harga BBM di SPBU Shell juga tidak mengalami perubahan sejak 1 Mei 2025. Adapun rincian harga BBM di SPBU Shell sebagaimana yang dikutip dari laman resmi SPBU Shell adalah sebagai berikut:

Super: Rp12.730 per liter;
V-Power: Rp13.170 per liter;
V-Power Diesel: Rp13.180 per liter; serta
V-Power Nitro+: Rp13.360 per liter.

Selanjutnya, harga BBM di SPBU BP juga stabil sejak 1 Mei 2025. Berikut ini adalah rincian harga BBM di SPBU BP:

BP Ultimate: Rp13.170 per liter;
BP 92: Rp12.600 per liter; dan
BP Ultimate Diesel: Rp13.810 per liter.

Di sisi lain, harga BBM di SPBU Vivo sempat turun Rp100 per liter untuk BBM jenis Revvo 90 per 2 Mei 2025. Dikutip dari akun resmi instagram SPBU Vivo dari Jakarta, Senin, harga Revvo 90 turun Rp100 per liter, dari yang sebelumnya Rp12.650 per liter menjadi Rp12.550 per liternya.

Berikut, rincian harga BBM di SPBU Vivo:

Revvo 90: Rp12.550 per liter;
Revvo 92: Rp12.730 per liter;
Revvo 95: Rp13.170 per liter; serta
Diesel Primus Plus: Rp13.810 per liter.

Baca Juga: Per Maret 2025, ESDM Tetapkan Rerata Harga Minyak Mentah Indonesia US$71,11/Barel

Sebelumnya, pemerintah melalui Kementerian ESDM telah menetapkan harga minyak mentah Indonesia (Indonesian Crude Price/ICP) periode Maret 2025 turun US$3,18 per barel, dari US$74,29 per barel pada Februari 2025 menjadi US$71,11 per barel.

Salah satu faktor penyebab turunnya ICP adalah penurunan harga minyak global sebagai imbas dari kenaikan tarif perdagangan yang ditetapkan oleh AS.

"Penurunan harga minyak mentah utama di pasar internasional salah satunya dipengaruhi oleh kekhawatiran peningkatan tarif perdagangan AS yang berpotensi mengganggu perekonomian global yang menurunkan permintaan minyak mentah," ucap Plt Kabiro KLIK Kementerian ESDM Chrisnawan Anditya, Jakarta, Kamis (17/4).


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar