06 November 2023
11:55 WIB
Penulis: Aurora K M Simanjuntak
JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan, Indonesia melanjutkan pertumbuhan ekonomi pada kuartal III/2023 sebesar 4,94% secara tahunan (year on year/yoy). Perekonomian Indonesia juga tumbuh sebesar 1,60% dibandingkan kuartal sebelumnya (qtq).
Plt. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan produk domestik bruto (PDB) Indonesia pada Q3/2023 berada di angka Rp5.296 triliun berdasarkan dasar harga berlaku. Kemudian, PDB atas harga konstan sejumlah Rp3.124,9 triliun.
"Sehingga pertumbuhan ekonomi Indonesia pada Triwulan III/2023 tumbuh 1,60% qtq, atau ekonominya Indonesia tumbuh 4,94% yoy," ujarnya dalam Rilis BPS, Senin (6/11).
Baca Juga: Pemilu Dukung PDB Indonesia Tumbuh 5%
Pertumbuhan ekonomi pada Q3/2023 mengalami sedikit penurunan. Adapun angka pertumbuhan ekonomi pada Q2/2023 sebesar 5,17% yoy, dan 3,86% qtq.
Amalia menjelaskan ada beberapa faktor yang menyebabkan pertumbuhan ekonomi RI menurun. Di antaranya perlambatan perekonomian global, perubahan iklim, serta menurunnya harga komoditas ekspor unggulan.

Kendati demikian, dia menilai bahwa perekonomian Indonesia masih resilient. Itu tercermin dari pertumbuhan ekonomi yang berada di level 4,94% secara tahunan.
"Resiliensi ekonomi Indonesia kembali tercermin melalui pertumbuhan ekonomi sebesar 4,94% yoy atau secara kumulatif Indonesia ekonominya tumbuh sebesar 5,05%," terang Amalia.
Baca Juga: Tahun Depan, Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Diperkirakan Capai 5,1%
Lebih lanjut, Amalia memaparkan perkembangan perekonomian Indonesia sejak Q1/2023 sampai Q3/2023. Secara qtq, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada Q3/2023 tumbuh 1,60% dibandingkan Q3/2022.
Ia menerangkan pertumbuhan ekonomi pada Q3/2023 secara qtq lebih rendah. Menurutnya, itu sejalan dengan pola repetitif, yakni pertumbuhan ekonomi di Q3 selalu lebih rendah dibandingkan Q2. Sementara itu, secara tahunan, ekonomi Indonesia tumbuh 4,94% dibandingkan Q2/2022.
"Dengan capaian ini, perekonomian Indonesia tetap terjaga solid dan tumbuh positif," kata Amalia.