c

Selamat

Minggu, 16 November 2025

NASIONAL

24 Mei 2024

12:33 WIB

Satgas Cartenz Tembak Mati Ajudan Pentolan KKB

Ajudan pentolan KKB itu diduga melakukan pembakaran sejumlah sekolah di Paniai.

Editor: Leo Wisnu Susapto

<p>Satgas Cartenz Tembak Mati Ajudan Pentolan KKB</p>
<p>Satgas Cartenz Tembak Mati Ajudan Pentolan KKB</p>

Ilustrasi senjata api. Ist.

JAKARTA – Tim Satuan Tugas Damai Cartenz-2024 menembak mati Basoka Lawiya alias Masyarakat Kogoya, ajudan pemimpin Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Intan Jaya, Undius Kogoya di Paniai pada Rabu (22/5).

Kepala Operasi Damai Cartenz-2024, Komisaris Besar (Kombes) Faizal Ramadhani, Jumat (24/5) menyatakan, Basoka Lawiya merupakan salah satu anggota KKB yang bertanggung jawab atas penyerangan, penembakan pembakaran Gedung Sekolah dan kios warga di Paniai.  

Setelah dipastikan tewas, Satgas Damai Cartenz menemukan senjata laras pendek jenis Pistol P1 atau rakitan, sebut dia.

“Peluru dari senjata api yang kami temukan, sama dengan proyektil peluru di rumah korban penembakan dan kebakaran yakni saudara Fahri. Saudara Fahri ditembak oleh KKB namun pelurunya mengenai helm yang digantung pada dinding rumah,” kata Faizal.

Dari penelusuran polisi, ternyata senjata api laras pendek Jenis Pistol P1 tersebut merupakan milik Pimpinan KKB Intan Jaya Undius Kogoya. Namun saat peristiwa penyerangan dan pembakaran di Paniai pistol tersebut digunakan oleh Basoka Lawiya.

Kepala Humas Satgas Operasi Damai Cartenz-2024, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Bayu Seno menerangkan, Satgas Damai Cartenz-2024 menemukan senjata api laras pendek yang digunakan ajudan Undius Kogoya itu saat melakukan aksi penyerangan.  

Dia memastikan, TNI-Polri akan terus berupaya menindak kelompok separatis tersebut untuk menjaga keamanan di wilayah Papua.

“Satgas Ops Damai Cartenz-2024 akan terus melakukan penindakan terhadap Kelompok KKB yang mengganggu stabilitas keamanan di Papua dan melindungi masyarakat dari ancaman dan gangguan yang ditimbulkan oleh kelompok KKB ini,” tandas dia.

Sebagai informasi, KKB pimpinan Undius Kogoya pada Selasa (21/5) membakar sejumlah petak kios, gedung sekolah PAUD, SD dan SMP YPPGI di Kampung Madi Distrik Paniai Timur, Kabupaten Paniai, Papua Tengah. Satgas Damai Cartenz-2024 pun memburu pelaku pembakaran ini. Dari penelusuran polisi KKB pimpinan Undius Kogoya-lah yang melakukan penyerangan tersebut. 


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar