c

Selamat

Rabu, 19 November 2025

NASIONAL

20 September 2024

10:33 WIB

Kemenkes Anjurkan Anak Dapat 2 Dosis Imunisasi Polio

Dua dosis imunisasi polio menurut Kemenkes untuk memutus penularan virus.

Penulis: Ananda Putri Upi Mawardi

Editor: Leo Wisnu Susapto

<p>Kemenkes Anjurkan Anak Dapat 2 Dosis Imunisasi Polio</p>
<p>Kemenkes Anjurkan Anak Dapat 2 Dosis Imunisasi Polio</p>

Ilustrasi imunisasi polio. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi.

JAKARTA - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mendorong semua anak berusia 0-7 tahun mendapatkan dua dosis imunisasi polio tambahan melalui kegiatan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio.

Direktur Pengelolaan Imunisasi Kemenkes, Prima Yosephine memaparkan, imunisasi massal dan serentak melalui PIN Polio sangat penting untuk memutus penularan virus. Namun, hingga saat ini belum semua anak mendapat dua dosis imunisasi polio tambahan.

“Per tanggal 15 September 2024 hanya tiga provinsi, yaitu Banten, Jakarta, dan Sumatera Selatan yang sudah mencapai cakupan lebih atau sama dengan 95% untuk dosis satu dan dua," urai Prima melalui keterangan tertulis yang diterima, Jumat (20/9).

Selain itu, lanjutnya, ada dua provinsi yakni Gorontalo dan Sulawesi Selatan yang telah mencapai target cakupan dosis satu di atas 95%. Namun, cakupan dosis dua belum mencapai target.

Menurut Prima, akselerasi dan semangat lebih diperlukan untuk mencapai target PIN Polio secara keseluruhan. Oleh karena itu, pelaksanaan PIN Polio dosis satu dan dua di 33 provinsi pun diperpanjang hingga 23 September 2024.

Seiring dengan itu, dia meminta petugas puskesmas melakukan sweeping dan memaksimalkan pengawasan guna memastikan setiap anak mendapatkan dua dosis imunisasi polio tambahan.

“Puskesmas harus melakukan pemetaan desa/kelurahan yang belum mencapai target dan menyusun strategi untuk pencapaian target,” tegas Prima.

Dia juga menilai, menjangkau sasaran imunisasi di sisa waktu pelaksanaan PIN Polio perlu dukungan dari berbagai perangkat daerah setempat. Di antaranya, kader, tokoh agama atau adat, relawan PMI/Poltekkes, serta TNI dan POLRI.

PIN Polio merupakan upaya penanggulangan Kejadian Luar Biasa (KLB) polio yang sedang terjadi di Indonesia. Menurut data Kemenkes, polio masih ditemukan di Aceh, Purwakarta, Klaten, Sampang, Pamekasan, Pandeglang, Mimika, Nduga, dan Asmat.

Imunisasi PIN Polio diberikan pada anak usia 0-7 tahun tanpa memandang status imunisasi sebelumnya, sehingga disebut sebagai imunisasi tambahan. Adapun vaksin yang diberikan adalah vaksin polio tetes.


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar