27 November 2024
14:25 WIB
Kemenag Buka Seleksi PPIH 2025 Tingkat Pusat
Pendaftaran seleksi PPIH 2025 tingkat pusat dibuka 29 November hingga 6 Desember 2024.
Penulis: Oktarina Paramitha Sandy
Editor: Leo Wisnu Susapto
Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi. Antara/Sigid Kurniawan.
JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) akan membuka pendaftaran seleksi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi tingkat Pusat 1446 H/2025 M pada 29 November 2025 dan berakhir pada 6 Desember 2024.
“Seleksi PPIH Arab Saudi tingkat pusat, pendaftaran seleksi PPIH pusat inj kata Arsad dilakukan secara online,” urai Direktur Bina Haji Kementerian Agama, Arsad Hidayat dalam keterangan tertulis, Rabu (27/11).
Arsad menjelaskan, seleksi PPIH Pusat dilakukan dalam bentuk Computer Assisted Test (CAT) dan wawancara. Tahap ini dijadwalkan berlangsung pada 17 Desember 2024 di Asrama Haji Pondok Gede.
Saat ini, ada delapan formasi petugas layanan yang dibuka oleh Kemenag.
Yakni, untuk layanan akomodasi, layanan konsumsi, layanan transportasi, layanan bimbingan ibadah. Kemudian, layanan pelindungan jemaah, layanan Penanganan Krisis dan Pertolongan Pertama pada Jemaah Haji (PKPPJH, layanan jemaah haji lansia dan disabilitas, serta layanan media center haji (MCH).
“Nantinya, hasil seleksi akan diumumkan melalui website Kemenag dan rencananya akan diumumkan pada 24 Desember 2024,” urai Arsad.
Ada sejumlah syarat administrasi yang harus disiapkan oleh calon peserta saat proses pendaftaran. Yakni, surat rekomendasi dari pimpinan instansi, KTP yang masih berlaku, ijazah, surat keterangan sehat. Kemudian, surat pernyataan mampu mengoperasikan Aplikasi Pelaporan PPIH berbasis Android dan iOS, SKCK, surat pernyataan izin dari pasangan yang sudah menikah, surat pernyataan pernah berhaji, dan sertifikat bahasa Inggris dan Arab.
“Untuk yang pelaksana bimbingan ibadah juga wajib menyertakan ijazah PTKI dan surat rekomendasi dari pondok pesantren terdaftar, termasuk dari surat rekomendasi dari Ormas Islam untuk membuktikan mereka layak untuk menjadi pembina ibadah haji,” ungkap Arsad.
Dia menambahkan, pada seleksi kali ini, NIK peserta seleksi PPIH hanya dapat dipergunakan satu kali pendaftaran pada rekrutmen PPIH tahun 1446 H/2025M. Artinya, peserta yang sudah mendaftar pada tingkat Kabupaten/Kota tidak bisa mendaftar lagi.
“Seleksi PPIH Arab Saudi dilaksanakan secara terbuka, fair dan kompetitif, pendaftaran dan pelaksanaan seleksi tidak dikenakan biaya apapun, lebih lengkapnya bisa langsung mengecek ke https://haji.kemenag.go.id/petugas,” ulas Arsad.