08 Januari 2025
14:13 WIB
Jemaah Haji Mulai Berangkat 2 Mei 2025
Kemenag jadwalkan jemaah haji berangkat pertama kali pada 2 Mei 2024.
Penulis: Oktarina Paramitha Sandy
Editor: Leo Wisnu Susapto
Ilustrasi jemaah haji. Antara Foto/Wahyu Putro A.
JAKARTA - Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) Hilman Latief mengatakan pemberangkatan jemaah pada musim haji 1446 H/2025 M akan dimulai pada 2 Mei 2025.
Ia menyebutkan, Kemenag menerbitkan rencana perjalanan haji (RPH) 1446 H/2025 Myakni, masa operasional pemberangkatan dan pemulangan jemaah haji akan berlangsung selama 30 hari, dengan rata-rata masa tinggal jemaah haji Indonesia di Arab Saudi adalah 41 hari.
“Kami sudah tentukan, pada 1 Mei 2025 jemaah haji mulai masuk asrama haji dan pada 2 Mei 2025 akan jadi awal pemberangkatan jemaah haji gelombang I dari Tanah Air ke Madinah,” jelas Hilman dalam keterangan yang diterima, Rabu (8/1).
Berdasarkan RPH 1446 H/2025 M, pemberangkatan jemaah Indonesia akan dilakukan dalam dua gelombang. Untuk jemaah haji gelombang pertama, akan mulai berangkat dari Indonesia ke Madinah pada 2 Mei 2025 hingga 16 Mei 2025.
Kemudian, jemaah gelombang 1 akan mulai diberangkatkan dari Madinah ke Makkah sejak 11 Mei 2025 hingga 25 Mei 2025. Sementara, untuk jemaah haji gelombang kedua akan mulai diberangkatkan dari Indonesia ke Jeddah pada 17 Mei hingga 31 Mei 2025.
“Setelah itu pada 31 Mei 2025 kita akan closing date Jeddah dan akan mulai mempersiapkan para jemaah untuk berangkat ke Arafah,” ujar Hilman.
Pada 4 Juni 2025, para jemaah haji asal Indonesia yang terbagi dalam gelombang 1 dan 2, akan langsung diberangkatkan dari Makkah ke Arafah. Pada 5 Juni 2025 mereka akan dipersiapkan untuk menjalani wukuf di Arafah. Kemudian pada 6 Juni 2025 mereka akan menjalani Idhuladha 1446 Hijriyah.
Untuk pemulangan jemaah haji gelombang 1 dari Makkah melalui Bandara Jeddah ke Tanah Air akan dilaksanakan pada 11 Juni hingga 25 Juni 2025. Sedangkan untuk pemberangkatan jemaah haji gelombang kedua dari Makkah ke Madinah akan dilakukan pada 18 Juni 2025 hingga 2 Juli 2025.
“Baru nanti akan dilanjutkan untuk memulangkan jemaah haji gelombang 2 dari Madinah ke tanah air pada 26 Juli 2025 hingga 10 Juli 2025,” urai Hilman.