c

Selamat

Kamis, 6 November 2025

NASIONAL

24 Januari 2025

09:19 WIB

Dampak Banjir Grobogan Bagi Transportasi Kereta

Dampak banjir Grobogan, ribuan calon penumpang kereta batalkan tiket perjalanan dan sejumlah kereta terlambat pergi maupun datang.

Editor: Leo Wisnu Susapto

<p id="isPasted">Dampak Banjir Grobogan Bagi Transportasi Kereta</p>
<p id="isPasted">Dampak Banjir Grobogan Bagi Transportasi Kereta</p>

Ilustrasi penumpang kereta api (KA). PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta menghadirkan empat perjalanan kereta api (KA) baru pada Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2025. (ANTARA/PT KAI Daop 1 Jakarta).

SEMARANG - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI mencatat sekitar 1.200 penumpang membatalkan perjalanan menyusul terputusnya jalur rel antara Stasiun Gubug dan Stasiun Karangjati akibat banjir di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

"Sebagian penumpang yang membatalkan melakukan penjadwalan ulang perjalanannya," kata EVP of Corporate Secretary PT KAI, Raden Agus Dwinanto Budiaji di Semarang, Kamis (23/1).

Baca: Banjir Grobogan Rendam Rel Semarang-Surabaya

Terputusnya jalur KA antara Semarang-Surabaya itu, lanjut dia, mengakibatkan perubahan pola operasi KA yang harus memutar. Selain itu, sejumlah perjalanan kereta yang terpaksa dibatalkan.

Raden menyebutkan jarak tempuh yang lebih jauh serta antrean perjalanan KA akibat rute yang memutar berdampak pada jadwal kedatangan maupun keberangkatan.

Dia menyebutkan perjalanan KA yang melintas di wilayah Daop 4 Semarang tersebut mengalami keterlambatan rata-rata dua jam.

PT KAI menyediakan layanan pemulihan bagi penumpang di stasiun dan dalam perjalanan akibat keterlambatan kereta.

Selain itu, PT KAI mempercepat perbaikan jalur rel yang terdampak banjir di Grobogan dengan tetap mengutamakan keselamatan. Jalur tersebut ditargetkan bisa kembali digunakan pada Jumat (23/1).

Menurut dia, percepatan penyelesaian satu lajur rel yang terputus agar pola operasional KA tidak memutar, sehingga waktu tempuh bisa kembali mendekati normal.

Sementara itu, PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 1 Jakarta mencatat, sebanyak 11 perjalanan kereta api (KA) terlambat di stasiun Daop 1 pada Kamis (23/1) ini imbas banjir yang terjadi di wilayah Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

"Saat ini, upaya percepatan perbaikan di lokasi terdampak telah dilakukan oleh tim teknis guna meminimalisir keterlambatan lebih lanjut," kata Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko dalam keterangan resminya di Jakarta, Kamis (23/1) dikutip dari Antara.


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar