07 November 2025
14:58 WIB
Ungu Gandeng Prinsa Mandagie Beri Warna Baru Pada “Laguku”
Vokal Pasha yang terjaga, berpadu dengan sendu nyanyian Prinsa, menghadirkan nuansa galau yang sama kuatnya dengan lagu asli.
Editor: Andesta Herli Wijaya
Ungu dan Prinsa Mandagie hadirkan versi baru dari "Laguku" ANTARA/HO-Trinity Optima Production.
JAKARTA - Grup band Ungu kembali menyapa para pendengar setianya dengan merilis persembahan istimewa, yaitu "Laguku" versi baru. Menggandeng solois wanita Prinsa Mandagie, grup tersebut mengajak penggemar meresapi lagi hit romantis yang mendandai debut album mereka pada 2002 silam.
Aransemen baru "Laguku" membawakan mood yang cukup berbeda dengan versi asli. Vokal Pasha yang terjaga berpadu dengan sendu nyanyian Prinsa, menghadirkan nuansa galau yang sama kuatnya dengan lagu asli. Namun, kali ini dibalut dengan musik pop penuh dari awal hingga akhir lagu, berbeda dengan versi asli yang menyisakan banyak 'ruang sunyi' dengan aransemen minimalis.
Lagu ini dirilis di bawah naungan Trinity Optima Production, lengkap dengan video musiknya dan kini telah tersedia di berbagai platfom musik digital.
"Laguku" versi terbaru yang diaransemen ulang dari lagu legendaris karya Enda ini diharapkan dapat menghadirkan kembali romantisme khas Ungu ke para pendengar lintas generasi. Dengan sentuhan vokal lembut namun bertenaga dari Prinsa, lagu ini menyatukan nuansa nostalgia dan sesuatu yang baru dalam sebuah harmoni yang terdengar segar, selaras dengan warna musik pop hari ini.
Mengusung tema cinta dan kerinduan yang disampaikan lewat medium musik, "Laguku" menggambarkan perasaan yang sulit diungkapkan secara langsung. Keinginan untuk menyatakan cinta dan mencintai dan rindu yang "tak bertepi" menjadi inti dari lirik lagu.
Enda menjelaskan, pilihan Ungu menghadirkan kembali "Laguku" didasarkan pada dorongan para penggemar setia. Mereka pun berharap, Prinsa akan dinilai sebagai sosok yang tepat untuk turut memberi warna baru pada lagu ini.
"Prinsa punya karakter vokal yang kuat, ekspresif dan bisa membawa emosi lagu ini ke level yang berbeda," ungkap Enda dalam keterangan tertulis, dikutip Jumat (7/11).
Sementara itu, Prinsa, jebolan Indonesian Idol musim ke-10, mengaku merasa terhormat bisa berduet dengan Ungu. Dia mengatakan, "Laguku" punya tempat spesial di hati banyak orang, termasuk dirinya sendiri.
"Bisa membawakan ulang bersama mereka adalah pengalaman yang luar biasa," ungkap Prinsa.
Perilisan "Laguku" kali ini disebut tidak sekedar bentuk penghormatan terhadap perjalanan panjang Ungu di industri musik Indonesia, tapi juga sebuah bukti bahwa musik yang tulus tak pernah lekang oleh waktu. Melalui kolaborasi Ungu dan Prinsa, lagu ini menghidupkan lagi kehangatan dan keindahan versi asli lagu yang menemani masa-masa kasmaran generasi Milenial.