10 Februari 2025
19:51 WIB
Reza Arfandy Hadirkan Sihir Blues Lewat Debut Single “Perfect”
“Perfect” sebuah lagu bernuansa rock and blues dengan lirik berbahasa Inggris ini, dilepas sebagai karya perdana Reza menjadi solois.
Penulis: Andesta Herli Wijaya
Editor: Rendi Widodo
Artwork single “Perfect”. Dok. Ist./Reza Arfandy
JAKARTA - Musisi Reza Arfandy merentangkan jalannya di industri musik tanah air lewat single debut, “Perfect”. Lewat perkenalan awalnya ini, dia membawa karakter musik blues yang kuat, genre yang menjadi alternatif segar di era dengan dominasi musik pop hari ini.
“Perfect” sebuah lagu bernuansa rock and blues dengan lirik berbahasa Inggris ini, dilepas sebagai karya perdana Reza menjadi solois. Lagu ini disebutkan mengusung tema cinta, karenanya dianggap tepat pula jika dirilis di Februari menyambut Hari Kasih Sayang.
Lirik lagu “Perfect” bertutur tentang cinta yang terjalin mendalam dengan pasangan. Lewat nyanyian dan alunan musiknya yang apik, sang musisi berbagi pandangannya tentang hubungan cinta yang sejatinya tak sempurna, namun masing-masing pihak dalam hubungan itulah yang harus saling memberi dan menyempurnakan.
“Penggalan lirik ‘we were made perfect for each other' dalam lagu ini, semoga bisa menghangatkan hati bersama pasangan di hari Valentine tahun ini,” ungkap Reza dalam keterangannya, Senin (10/2).
Dari segi musikalitas, unsur blues dan rock dengan nuansa balada demikian lekat di single "Perfect" ini. Reza bercerita, dirinya melakukan pendekatan pengkaryaan yang terinspirasi dari warna musik slow blues dengan instrumentasi sederhana, yakni vokal, gitar, keyboard, dan drum.
Lagu “Perfect” diproduksi oleh Reza bersama beberapa kolaborator. Termasuk rekannya di grup band Strolling Wizards, Andre Pratadaja, yang mengisi departemen bass. Sementara instrumen drum, ditabuh oleh drummer legendaris Indonesia, Cendi Luntungan. Ada pula Thomas Budhi Handoyo yang duduk di bangku produser.
Reza sendiri menggarap aspek lirik, notasi, aransemen, vocal, keyboard, dan sekaligus mengisi gitar.
Tentang Reza Arfandy, sosok ini adalah seorang musisi sekaligus pekerja yang pernah menetap 10 tahun di Amerika Serikat. Latar tersebut Latar tersebut menjadikan Reza yang dikenal adalah kakak dari chef ternama Farah Quinn ini menjadi demikian terinspirasi warna musik musisi seperti Jimi Hendrix, Jack White, The Black Keys, Doobie Brothers, Steely Dan.
Sebelum melepas single "Perfect" dalam format solo, Reza Arfandy sempat berkarya lewat unit musik Strolling Wizards dan telah melepas sejumlah karya berupa single. Setelahnya, Reza Arfandy membuktikan konsistensinya dalam berkarya dengan terlibat di banyak proyek kolaborasi.
Sebelum debut solo, sekitar Desember 2024 lalu, Reza telah lebih dulu merilis single berjudul “Devil's Road”. Lagu ini digarap dan dimainkan oleh Reza denga menggandeng serta istri dan anaknya untuk bernyanyi dan mengisi musik.
Bagi Reza, “Perfect" menandai langkah barunya sebagai solois, untuk merentang jalan kedepan di industri musik. Dia mengaku telah menyiapkan sejumlah karya yang akan rilis dalam waktu dekat, hingga nantinya berujung album penuhSejumlah karya telah disiapkan untuk dilepas dalam waktu dekat, baik dalam bentuk single maupun album penuh.
Single “Perfect” saat ini sudah bisa diakses di berbagai platform musik digital.