c

Selamat

Minggu, 16 November 2025

KULTURA

14 Juli 2022

19:02 WIB

Realme Punya Ponsel Untuk Cewek Kue, Cewek Bumi, Dan Cewek Mamba

Dengan karakteristik yang soft dan netral layaknya warna Sage Green, pilihan warna Paper Green ini diklaim mudah untuk dipadu-padankan dengan gaya fesyen apa pun.

Penulis: Arief Tirtana

Editor: Rendi Widodo

Realme Punya Ponsel Untuk Cewek Kue, Cewek Bumi, Dan Cewek Mamba
Realme Punya Ponsel Untuk Cewek Kue, Cewek Bumi, Dan Cewek Mamba
realme GT 2 Pro paper green. Dok. realme

JAKARTA - Melalui produk unggulannya realme GT 2 Pro, realme menghadirkan varian warna baru Paper Green khusus untuk anak muda di Indonesia. 

Pilihan warna baru tersebut melengkapi koleksi warna realme GT 2 Pro yang telah hadir sebelumnya dalam warna Paper White dan Steel Black.

Dalam keterangannya, realme mengungkapkan bahwa kehadiran pilihan warna baru tersebut diberikan untuk mengikuti perkembangan tren anak muda yang saat ini banyak yang antusias dengan warna hijau pastel atau sage green ini.
 
Dengan karakteristik yang soft dan netral layaknya warna Sage Green, pilihan warna Paper Green ini diklaim akan membuat smartphone realme GT 2 Pro akan sangat mudah untuk dipadu-padankan dengan gaya fesyen apa pun.

Walaupun warnanya lebih identik dengan gaya “cewek bumi”, realme GT 2 Pro varian warna Paper Green masih bisa dipadu-padankan dengan gaya “cewek kue” yang akan menambah kesan colorful.
 
Begitupun untuk “cewek mamba”, realme GT 2 Pro Paper Green juga mampu menambah kesan elegan dan stands-out saat digenggam di tengah-tengah warna outfit yang cenderung gelap.

Layaknya pilihan warna Paper White, warna Paper Green ini juga memberikan kesan alami. Sejalan dengan konsep keberlanjutan melalui penggunaan material ramah lingkungan demi masa depan yang lebih baik.
 
Bekerja sama dengan desainer produk industri kenamaan dunia asal Jepang - Naoto Fukasawa, realme GT 2 Pro dibuat menggunakan material biopolimer sebagai bahan dasar pembuatan case smartphone.

Soal estetika bodi realme GT 2 Pro, Fukasawa memilih desain Paper Tech Master, konsep desain yang pertama kali diaplikasikan di industri smartphone melalui replikasi pola produk berbasis kertas. Melalui konsep tersebut, pengguna diyakini akan merasa seperti menyentuh permukaan kertas saat memegang realme GT 2 Pro.
 
 Untuk urusan performa, realme GT 2 Pro varian warna Paper Green juga masih akan hadir menggunakan prosesor Snapdragon 8 Gen 1 dari Qualcomm. 

Prosesor tersebut merupakan prosesor smartphone terbaru dan teratas yang ada di pasaran saat ini yang bisa memberikan pengalaman penggunaan smartphone tanpa lag atau lemot. 

Selain itu, realme GT 2 Pro Paper Green juga masih akan didukung kamera utama 50 MP bersensor Sony IMX766 dan RAM serta memori 12+256 GB.


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar