c

Selamat

Senin, 17 November 2025

KULTURA

18 Januari 2025

11:43 WIB

Memahami Ragam Manfaat Buah Nanas Untuk Kesehatan Wanita

Buah yang satu ini bisa dikonsumsi secara langsung ataupun diolah terlebih dahulu menjadi sebuah hidangan dan minuman.

Penulis: Gemma Fitri Purbaya

Editor: Rendi Widodo

<p>Memahami Ragam Manfaat Buah Nanas Untuk Kesehatan Wanita</p>
<p>Memahami Ragam Manfaat Buah Nanas Untuk Kesehatan Wanita</p>

Ilustrasi buah nanas. Unsplash

JAKARTA - Dibandingkan dengan buah-buahan lainnya, nanas merupakan salah satu buah yang disebut memiliki ragam manfaat untuk kesehatan wanita. Nanas sendiri adalah buah tropis yang dikenal dengan rasa manis dan asam, dan memiliki daging berwarna kuning dan tekstur yang kasar dengan duri-duri kecil.

Buah yang satu ini bisa dikonsumsi secara langsung ataupun diolah terlebih dahulu menjadi sebuah hidangan dan minuman. Nanas diketahui memiliki sejumlah manfaat kesehatan bagi wanita. Apa sajakah itu? Berikut manfaat konsumsi nanas untuk kesehatan wanita dilansir dari berbagai sumber.

Kulit yang lebih sehat
Kulit yang lebih sehat merupakan dambaan hampir semua orang. Ternyata ini bisa diperoleh dari mengonsumsi nanas. Nanas kaya vitamin C yang mana dapat membantu memproduksi kolagen agar kulit tetap sehat.

Selain itu, banyak juga penelitian yang menunjukkan vitamin C dapat membantu memperlambat penuaan pada kulit, membuat kulit lebih halus, dan membantu kerusakan kulit akibat sinar matahari. Bukan itu saja, bromelain yang terdapat pada nanas dapat membantu mempercepat penyembuhan luka dan memar.

Membantu mencegah osteoporosis
Saat wanita mencapai usia 40 tahun ke atas, tubuh mengalami penurunan kepadatan tulang secara alami sehingga berisiko terjadinya osteoporosis. Salah satu nutrisi penting yang dapat membantu mencegah osteoporosis adalah vitamin C.

Dilansir dari Healthline, vitamin C dapat menstimulasi produksi sel pembentuk tulang dan melindungi tulang dari kerusakan. Konsumsi banyak vitamin C juga berkaitan erat dengan kepadatan tulang yang lebih tinggi dan menurunnya risiko osteoporosis dan patah tulang. Vitamin C sendiri banyak terdapat pada nanas.

Memenuhi nutrisi saat kehamilan
Tidak dimungkiri, banyak orang yang mengatakan kalau makan nanas bahaya untuk kehamilan. Padahal hal itu keliru karena tidak ada penelitian yang membuktikan hal tersebut. Sebaliknya, nanas malah bagus dikonsumsi saat hamil. Nanas mengandung tembaga yang dibutuhkan untuk membentuk sel darah merah.

Pada ibu hamil, mineral yang satu ini dibutuhkan untuk pembentukan jantung bayi, pembuluh darah, tulang, dan sistem saraf. Nanas juga mengandung vitamin B1, B6, dan B9 yang diperlukan bagi janin untuk tumbuh dan kembang selama berada di dalam kandungan. Maka dari itu, mengonsumsi nanas selama kehamilan baik bagi kesehatan ibu dan janin.

Melancarkan sistem pencernaan
Dikutip dari Verywell Health, kandungan bromelain dan serat yang ada pada nanas dapat membantu meningkatkan kesehatan saluran pencernaan pada wanita loh. Bromelain mengandung anti peradangan sehingga bisa mengurangi peradangan yang ada pada usus dan saluran cerna, sehingga sangat bermanfaat bagi mereka yang memiliki permasalahan saluran cerna seperti inflammatory bowel disease (IBD).

Serat yang ada pada nanas juga dapat meningkatkan gerakan saluran cerna dan bakteri baik dalam tubuh. Dengan begitu, saluran cerna pun menjadi lebih sehat dan bisa terhindar dari sembelit.

Itulah beberapa manfaat konsumsi nanas untuk kesehatan wanita. Pastikan juga jangan mengonsumsi nanas secara berlebihan karena buah yang satu ini cukup asam dan bisa meningkatkan risiko terjadinya GERD (gastroesophageal reflux disease) pada sebagian orang.


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar