c

Selamat

Minggu, 16 November 2025

KULTURA

27 Desember 2022

16:59 WIB

Line-up, Jadwal, Dan Harga Tiket Prambanan Jazz Festival 2023

Kahitna, Ahmad Dhani Electric Band, Yura Yunita, Andien, Nadin Amizah hingga Ardhito Pramono adalah beberapa musisi nasional yang akan tampil di Prambanan Jazz 2023.

Penulis: Andesta Herli Wijaya

Editor: Rendi Widodo

Line-up, Jadwal, Dan Harga Tiket Prambanan Jazz Festival 2023
Line-up, Jadwal, Dan Harga Tiket Prambanan Jazz Festival 2023
Poster line-up Prambanan Jazz Festival 2023. Instagram/Prambanan Jazz

JAKARTA - Prambanan Jazz Festival kembali menyapa Yogyakarta di tahun 2023. Helatan musik ini akan berlangsung selama enam hari pada 7-9 dan 14-16 Juli 2023.

Setelah sebelumnya mengumumkan penjualan tiket Early Bird, Prambanan Jazz Festival akhirnya mengumumkan line-up festival yang telah dinanti-nanti. Ada puluhan musisi dari dalam dan luar negeri yang diumumkan sementara ini oleh penyelenggara.

Kahitna, Ahmad Dhani Electric Band, Yura Yunita, Andien, Nadin Amizah hingga Ardhito Pramono adalah beberapa musisi nasional yang akan tampil di Prambanan Jazz 2023. 

Di samping itu tentu akan ada penampil internasional pilihan, di antaranya Gemini, Bond, Lucky Chops, Gypsy Kings by Andre Reyes hingga Scott Bradlee’s Postmodern Jukebox,

Kahitna menjadi satu dari dua musisi nasional yang penampil utama Prambanan Jazz Festival 2023. Grup musik ini akan tampil dalam tiga hari berturut-turut pada 7-9 Juli. Sementara masih ada satu lagi musisi lainnya sebagai penampil utama yang akan segera diumumkan.

Penyelenggaraan enam hari festival memberi kesempatan yang leluasa bagi penyelenggara menampilkan musisi dalam lebih dari satu jadwal. Selain Kahitna, Maliq & D’Essentials hingga Dewa 19 adalah beberapa musisi yang mendapatkan dua kali jadwal tampil selama enam hari tersebut.

Selengkapnya, dirujuk dari pengumuman resmi di kanal media sosial Prambanan Jazz, Day 1 festival akan dimeriahkan oleh Gemini, Kahitna, Gypsy Kings, Lucky Chops hingga Bilal Indrajaya. Selain itu, akan ada pula Nadin Amizah, Pusakata dan beberapa nama lainnya yang belum diumumkan.

Day 2 akan menampilkan Kahitna, Scott Bradlee’s Postmodern Jukebox, Ruth B, Ardhito Pramono, Arsy Widianto, HIV!, Maliq & D’Essentials, dan banyak lagi lainnya. Kemudian Day 3 dimeriahkan di antaranya oleh Kahitna, Seafret, Dewa 19, Java Jive, hingga Yura Yunita.

Pada Day 4, Prambanan Jazz Festival 2023 dimeriahkan oleh Andien, Candra Darusman, D'Masiv Jazz Project, TBA feat. Un1ty, dan lain-lain. Berlanjut ke Day 5 dengan penampil Ahmad Dhani Electric Band, Krakatau x Barry Likumahuwa, Maliq & D’Essentials, Shaggydog, hingga Yovie & Nuno.

Hari terakhir Prambanan Jazz Festival 2023 akan ditutup oleh penampilan Tunde Baiyewu, Dewa 19, Padi Reborn, Pamungkas, The Groove, The Gentlemen feat Prof Adi Utari, dan sederet nama kejutan lainnya.

Nah untuk tiket, saat ini tersedia kategori Jazzmine Ticket, dengan harga Rp1,5 juta per hari. Tiket dengan akses menonton dengan bangku ini dijual di margaria.ticketbox.id dan enom.ticketbox.id mulai 26 Desember 2022 hingga 3 Juli 2023. Kategori lainnya yaitu Presale 1 yang dibanderol Rp750 ribu per hari, akan dijual mulai 28 Desember 2022 hingga 31 Januari 2023 prambananjazz.com.

Kategori Presale 2 ditawarkan dengan harga Rp1 juta per hari, dijual sepanjang bulan Februari 2023. Lalu kategori Regular dibanderol Rp1,2 juta, dijual mulai 1 Maret hingga 3 Juli 2023. Kedua kategori tiket ini dapat diakses melalui di tiketapasaja.com.

Prambanan Jazz Festival 2023 juga akan menyediakan penjualan tiket di lokasi, dengan harga Rp2 juta per hari. Selain itu, akan ada juga kategori tiket bundling Merch Package serta PJF Experience Ticket yang informasi penjualannya akan diumumkan segera.


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar