c

Selamat

Minggu, 16 November 2025

KULTURA

18 November 2021

20:31 WIB

Langkah-Langkah Memperbaiki One Sided Relationship

Hubungan sepihak ini disebabkan oleh perbedaan gaya komunikasi sehingga salah satu pihak merasa tidak cocok. Kemudian, bisa juga karena hubungan masa lalu yang belum selesai.

Penulis: Chatelia Noer Cholby

Editor: Rendi Widodo

Langkah-Langkah Memperbaiki <i>One Sided Relationship</i>
Langkah-Langkah Memperbaiki <i>One Sided Relationship</i>
Ilustrasi pasangan. Pexels/Klaus Nielsen

JAKARTA - Hubungan asmara yang sehat, tentu tidak hanya terjadi pada satu sisi tapi di kedua sisi. Sebab, hubungan tersebut tercipta atas dua orang yang saling mencintai. Sayangnya, banyak orang yang kini memiliki hubungan sepihak.

Bahkan, beberapa dari mereka juga tidak menyadari bila terjebak dalam hubungan sepihak atau one sided relationship. Dikutip dari Mindbodygreen, istilah one sided relationship merupakan hubungan yang melibatkan satu pihak saja, sehingga usaha agar kisah percintaannya tetap “berjalan” hanya dari orang tersebut.

Kondisi hubungan sepihak ini, layaknya seseorang yang mengalami cinta bertepuk sebelah tangan. Tentunya, kondisi hubungan yang tidak sehat itu dapat memengaruhi kesehatan psikis maupun fisik individu tersebut.

Sementara itu, dilansir dari Healthline, hubungan sepihak ini disebabkan oleh perbedaan gaya komunikasi sehingga salah satu pihak merasa tidak cocok. 

Kemudian, bisa juga karena hubungan masa lalu yang belum selesai. Hal tersebut membuat individu menjadi sulit menerima "orang baru" dalam hidupnya.

Individu yang mengalami situasi hubungan sepihak ini, umumnya akan merasa selalu ada untuk pasangannya. Namun, pasangannya tidak pernah ada untuk dirinya. Bahkan, individu tersebut merasa hanya dirinya yang menginvestasikan waktu dan usaha dalam hubungan asmara itu.

Hal tersebut pun membuat mereka sadar, bahwa lebih banyak perasaan negatif daripada emosi yang menyenangkan. Hingga akhirnya, seseorang yang terjebak dalam hubungan ini, lebih banyak mendiskusikan masalah dengan orang lain daripada pasangannya.

Namun, sebelum menyerah, kita bisa mencoba beberapa langkah untuk memperbaiki situasi hubungan seperti ini. Berikut beberapa langkah mengatasi one sided relationship yang dapat Anda coba.

Berani Memulai Diskusi

Meski menerima kenyataan hubungan sepihak itu menyayat hati, tapi sebaiknya semuanya diungkapkan kepada pasangan. Dengan kata lain, kalian harus berani mengajukan pertanyaan dan memulai diskusi terkait kondisi yang dirasakan. 

Tanyakan apakah pasangan kalian masih tetap ingin adanya hubungan tersebut atau tidak. Kemudian, kalian juga perlu tanya alasan apa yang membuat pasangan tersebut tetap ingin bertahan atau mengakhirinya.

Ubah Pola Komunikasi
Banyak pasangan yang terjebak dalam situasi ini karena salah satunya yang memang terlalu berlebih dalam menginvestasikan perhatiannya. Jadi, sebelum kalian merasa terlalu menderita, ada baiknya pahami dulu apakan kalian sendiri yang terlalu fokus pada pasangan.

Jika benar demikian, tentu pola komunikasi harus diperbaiki. Jika kalian telah menemukan pola komunikasi yang pas, tentu situasi one sided relationship semu yang kalian rasakan bisa hilang dengan sendirinya. 

Luangkan Waktu Berdua
Mulai lah dengan meluangkan waktu berdua untuk melakukan quality time. Lewat cara ini, kalian punya lebih banyak waktu untuk memahami masalah yang ada hingga berdiskusi lebih lanjut tentang semuanya.

Kemudian, perlu diingat bahwa waktu tersebut bukanlah momen untuk menyalahkan satu sama lain. Akan tetapi, waktu bersama ini merupakan bagi kalian dan pasangan untuk sama-sama introspeksi diri selama menjalani hubungan.

Pada dasarnya, hubungan asmara memang dijalankan oleh kedua belah pihak. Tidak ada yang “paling” mencintai atau dicintai, sebab semua pengorbanan seharusnya dilakukan sama rata. Namun, jangan lupa untuk benar-benar memahami diri kalian dan pasangan sebelum mengambil keputusan ya!


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar