c

Selamat

Sabtu, 15 November 2025

KULTURA

04 Agustus 2023

17:51 WIB

Koleksi Terbatas Studio Ghibli 'Hey Let's Go!' Akan Hadir Di Indonesia

Kolaborasi UNIQLO dan Studio Ghibli akan menghadirkan koleksi yang hanya dijual di enam negara, Indonesia termasuk salah satunya.

Penulis: Gemma Fitri Purbaya

Editor: Satrio Wicaksono

Koleksi Terbatas Studio Ghibli 'Hey Let's Go!' Akan Hadir Di Indonesia
Koleksi Terbatas Studio Ghibli 'Hey Let's Go!' Akan Hadir Di Indonesia
Hey Let's Go!, koleksi kolaborasi UNIQLO dan Studio Ghibli. Ist

JAKARTA - UNIQLO mengumumkan peluncuran koleksi kolaborasi 'Hey Let's Go!' bersama Studio Ghibli yang merupakan kolaborasi keduanya. Koleksi terbaru ini rencananya hanya akan dijual di enam negara, yakni Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, Indonesia, dan Vietnam.

Terdapat 27 produk yang ditawarkan dalam koleksi ini dengan rancangan yang memadukan ilustrasi dari film-film ikonik Studio Ghibli. Mulai dari karakter Totoro, Kaonashi atau No Face, Ponyo, Calcifier, hingga Makkuro Kurosuke yang menggemaskan. 

Ilustrasi tersebut merupakan desain kreatif karya seniman asal Thailand, Kanyada, dan produser veteran Studio Ghibli, Toshio Suzuki.

Terdiri dari t-shirt, kemeja, sweatshirt, kaus kaki, hingga round mini shoulder bag, koleksi kolaborasi Ghibli ini diperuntukkan bagi pria, wanita, hingga anak-anak. Dengan membawakan warna-warna seperti putih, kuning, hijau, biru, merah bata, menjadikan koleksi ini cukup versatile dan kasual.

Koleksi spesial Ghibli Studio ini baru akan hadir tanggal 21 Agustus 2023 mendatang, dan dibanderol mulai dari Rp79 ribu hingga Rp499 ribu.

Bukan itu saja, untuk menyambut peluncuran spesialnya, UNIQLO juga akan menyediakan satu booth khusus di UNIQLO One District at Puri. Di dalam booth tersebut, anak-anak dan pengunjung yang datang bisa mencoba untuk berkreasi dengan membuat sketsa dari salah satu karakter ikonik Ghibli, yakni Makkuro Kurosuke atau Dust Bunny dari film My Neighbor Totoro dan Spirited Away.

Sketsa yang selesai nantinya ditempelkan pada dinding seni yang tersedia, sehingga akan memberikan kenangan pengunjung yang datang terhadap karakter tersebut serta nostalgia. Selain itu, ada juga permainan Petak Umpet Ghibli yang bisa dilakukan dan dinikmati oleh seluruh pengunjung toko, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. 

Booth Ghibli di UNIQLO One District at Puri juga baru akan tersedia pada tanggal 21 Agustus hingga 20 Oktober 2023. Kegiatan dibuka setiap hari mengikuti jam buka toko dan gratis. Tertarik datang?


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar