c

Selamat

Minggu, 16 November 2025

KULTURA

04 Maret 2022

13:32 WIB

KlikFilm Hadirkan Film-Film Juara Di Bulan Maret

Mulai dari film eksklusif dalam negeri hingga film pemenang penghargaan mancanegara, siap menghibur pecinta KlikFilm bulan ini.

Penulis: Andesta Herli Wijaya

Editor: Rendi Widodo

KlikFilm Hadirkan Film-Film Juara Di Bulan Maret
KlikFilm Hadirkan Film-Film Juara Di Bulan Maret
Poster sepilihan film-film yang tayang bulan Maret 2022 di KlikFilm. Dok. KlikFilm

JAKARTA – Memasuki bulan Maret tahun ini, platform streaming tanah air KlikFilm kembali menghadirkan pilihan film-film juara. Mulai dari film eksklusif dalam negeri hingga film pemenang penghargaan mancanegara, siap menghibur pecinta film bulan ini.

Ada puluhan film yang hadir, di antaranya adalah “Nitram” yang sukses meraih penghargaan aktor terbaik di Festival Film Cannes 2021, serta “Peaceful” yang tayang perdana di ajang Festival Film Cannes 2021. Tak ketinggalan pula “Drive My Car”, film yang masuk dalam nominasi Oscar 2022.

“Nitram” adalah film yang dibuat berdasarkan kisah pembantaian Port Arthur yang terkenal di Tasmania medio 1996. 

Film ini menggambarkan kembali bagaimana peristiwa berdarah terjadi, hingga kesedihan yang mencuat dari hilangnya puluhan nyawa manusia dalam peristiwa itu.

Sementara “Peaceful” merupakan sebuah film drama asal Prancis yang bercerita tentang harapan. Sejumlah tokoh yang dipertemukan, dalam ketiadaan harapan untuk bertahan hidup lebih lama karena mengidap penyakit mematikan. 

Maka dalam pertemuan itu, hanya ada penerimaan, hati yang coba berdamai, dan harapan-harapan yang diucapkan dalam sunyi.

Adapun “Drive My Car” adalah salah satu film terbaik yang menarik perhatian penonton dunia saat ini. Film yang diadaptasi dari kumpulan cerita pendek Haruki Murakami berjudul Men Without Women ini menghadirkan suatu kisah perjalanan yang kompleks dan penuh makna. Perjalanan itu berbalut misteri, cinta, kehilangan, dan penerimaan.

Direktur KlikFilm, Frederica mengungkapkan, masih banyak judul-judul unggulan yang dihadirkan untuk pecinta film bulan Maret ini, di mana banyak diantaranya merupakan jebolan festival-festival bergengsi.

Ada “Auntum Tale” yang juga pernah menyabet penghargaan di Festival Film Internasional Venesia ke-55, “Destroyer” yang dibintangi Nicole Kidman yang mendapatkan banyak nominasi di ajang festival film internasional, “Petrov's Flu” yang memenangkan penghargaan di Festival Film Cannes 2021, hingga “The Novice” yang memenangkan kategori The Best U.S Narrative Feature Film di ajang Tribeca Film Festival 2021.

“Kami selalu mencoba memuaskan hasrat para pecinta film di Indonesia. Kami akan terus menambahkan katalog film di KlikFilm, dengan film-film bagus dan berkualitas," ungkap Frederica sebagaimana dikutip dari siaran resminya, Jumat (4/2).

Selain itu, ada juga film-film pilihan lainnya seperti “Until Forever”, sebuah film drama romantis biografi Amerika Serikat tahun 2016 yang ditulis dan disutradarai oleh Michael Linn dan dibintangi oleh Stephen Anthony Bailey dan Madison Lawlor. 

Film ini didasarkan pada kehidupan Michael Boyum (1976-1999), seorang pria 22 tahun dari Inver Grove Heights, Minnesota yang menikahi kekasih SMA-nya enam minggu sebelum ia meninggal karena leukemia.

“Second Act”, film bergenre komedi ini dibintangi oleh Jennifer Lopez. Film ini berkisah tentang perjuangan tokoh Maya untuk mengubah nasibnya. Bagaimana seseorang akan melakukan berbagai cara, termasuk memalsukan resume dirinya, hingga pada akhirnya sebuah perusahaan internasional memintanya bergabung sebagai salah satu manajer.

Bagi pecinta horor, ada “Attack The Block”, film horor yang renyah karya sutradara Joe Cornish, atau film horor yang lebih serius dan mencekam seperti “A Banguet”. Ada pula film detektif berjudul “Destroyer” yang bercerita tentang seorang detektif dari LAPD bernama Erin Bell yang diperankan oleh Nicole Kidman.

Masih banyak sajian film yang ditawarkan KlikFilm bulan ini. Termasuk “Paris 13th District”, “The Exorcism of God”, serta sederet film eksklusif dari dalam negeri seperti “7-24”, “Satu Untuk Selamanya” dan “Si Juki Anak Kosan Episode 2”.


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar