c

Selamat

Minggu, 16 November 2025

KULTURA

17 Juli 2025

16:18 WIB

JBL Tour One M3 Smart Tx Hadirkan Fitur Berbagai Audio Ke Perangkat Lain

Sejumlah pembaruan disematkan dalam headphone terbarunya, JBL Tour One M3 Smart Tx. Dengan Smart TX, memungkinkan berbagi audio ke perangkat lain. 

Penulis: Arief Tirtana

<p>JBL Tour One M3 Smart Tx Hadirkan Fitur Berbagai Audio Ke Perangkat Lain</p>
<p>JBL Tour One M3 Smart Tx Hadirkan Fitur Berbagai Audio Ke Perangkat Lain</p>

JBL Tour One M3 Smart Tx. Foto: Validnews/ Arief Tirtana.

JAKARTA - Dalam upaya menaikkan standar industri audio, JBL meluncurkan headphone terbarunya, JBL Tour One M3 Smart Tx. Headphone ini diklaim menjadi tercanggih yang dimiliki JBL saat ini.

Sejumlah peningkatan yang dihadirkan pada Tour One M3 Smart Tx, dibanding pendahulunya Tour One M2. Paling utama adanya Smart Tx, fitur ini digunakan sebagai transmitter audio nirkabel.

Dengan Smart Tx, pengguna bisa menghubungkan headphone Tour One M3 ke berbagai sumber audio USB-C atau analog. Selain itu fitur ini memungkinkan sumber audio dihubungkan ke lebih satu perangkat Tour One M3. Bahkan perangkat berbasis Auracast lainnya dalam jumlah yang tak terbatas.

Lewat transmitter Audio JBL Smart Tx ini, pengguna juga bisa mengontrol pemutaran musik dengan mudah, menerima dan melakukan pemanggilan telepon, pengaturan EQ.

"Integrasi Transmitter Audio JBL Smart Tx ke dalam headphone over-ear mengangkat pengalaman audio konsumen ke standar baru, menunjukkan dedikasi JBL dalam menghadirkan teknologi sound canggih dan yang dapat memberikan pengalaman audio yang baru bagi konsumen," kata General Manager dan Wakil Presiden Consumer Audio, Harman Asia Pacific, Grace Koh.

Kualitas Audio Dan ANC

Dalam hal kualitas audio, peningkatan dilakukan dengan membekali driver Mica Dome 40mm hasil pengembangan terbaru mereka sendiri. Dengan demikian, audio yang dihasilkan diklaim lebih presisi menghasilkan bass yang lebih dalam, midrange seimbang, dan treble yang lebih jernih kristal.

Ada pula JBL Spatial 360 generasi terbaru yang dilengkapi head tracking terintegrasi, membuat suara yang dihasilkan tetap stabil di posisinya, bahkan saat kepala bergerak. Kualitas audio juga dijaga secara personal lewat JBL Personi-Fi 3.0, yang memungkinkan pengguna menyetel profil pendengaran khusus melalui aplikasi JBL Headphones. 

Dalam kemampuan meredam bising, JBL Tour One M3 Smart Tx menawarkan peningkatan signifikan dengan fitur JBL True Adaptive Noise Cancelling 2.0. Fitur ini berbekal delapan mikrofon canggih, dari yang sebelumnya hanya ada empat di JBL Tour One M2.

Daya tahan baterai juga mengalami peningkatan, dari sebelumnya bisa tahan 50 jam kini menjadi 70 jam pemutaran. Selain itu, ditambah dengan dukungan pengisian cepat selama 5 menit dapat menambah hingga 5 jam.

Dari sisi desain, kenyamanan penggunaan dihadirkan dengan bantalan telinga super lembut, dilapisi busa khusus untuk meningkatkan peredaman suara pasif. Konstruksi ini dirancang dengan cermat agar nyaman di telinga pengguna dengan berbagai ukuran kepala.

Dengan peningkatan yang dibawa, JBL Tour One M3 Smart Tx juga hadir dengan harga yang mengalami peningkatan dari generasi sebelumnya, yakni seharga Rp7.499.000.


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar