c

Selamat

Minggu, 16 November 2025

KULTURA

23 Mei 2025

10:27 WIB

Jangan Sampai Salah, Ini Tips Memilih Kaus Sesuai Bentuk Tubuh

Desain kaus dengan potongan lurus menjadi pilihan tepat bagi mereka yang ingin tampil kasual di berbagai acara. Ini cocok dipadukan bersama celana jeans, atau dengan rok untuk kesan lebih feminin.

Penulis: Gemma Fitri Purbaya

Editor: Andesta Herli Wijaya

<div dir="ltr" id="isPasted">Jangan Sampai Salah, Ini Tips Memilih Kaus Sesuai Bentuk Tubuh</div>
<div dir="ltr" id="isPasted">Jangan Sampai Salah, Ini Tips Memilih Kaus Sesuai Bentuk Tubuh</div>

Laki-laki dan perempuan mengenakan kaus dengan gaya padu padan masing-masing. Dok: Uniqlo.

JAKARTA - Memilih kaus mungkin terdengar sederhana, tetapi menemukan potongan yang benar-benar pas di tubuh sering menjadi tantangan tersendiri. Pasalnya setiap orang mempunyai bentuk tubuh yang unik sehingga memahami siluet badan menjadi kunci supaya kaus yang dikenakan tidak hanya nyaman, tetapi juga bisa menunjang penampilan.

Namun, bagaimana cara memilih kaus yang sesuai dengan bentuk tubuh? Berikut tipnya dari Uniqlo;

Kaus oversized

Kaus oversized merupakan salah satu andalan bagi mereka yang menyukai tampilan effortless, tetapi ingin terlihat stand out. Kaus oversized tidak hanya sekadar tren, potongannya yang loose memberikan kesan santai dan bisa menyamarkan lekuk tubuh.

Kaus yang satu ini sangat cocok dikenakan untuk berbagai tipe bentuk tubuh, termasuk bagi mereka yang memiliki tipe proporsional maupun tipe buah pir. Idealnya kaus oversized dipadukan dengan celana pendek, celana jeans, sampai celana lipit untuk looks sehari-hari.

Kaus basic round neck

Kaus model basic dengan kerah bulat selalu menjadi item wajib. Simpel dan versatile menjadikannya pas untuk tampilan kasual, semi formal, maupun untuk layering dengan outer item fesyen lain. Potongannya yang klasik dan anti gagal membuat banyak orang mengoleksinya dalam berbagai warna.

Siluetnya yang lurus dan ramping sangat cocok dikenakan untuk orang dengan bentuk tubuh persegi panjang di mana bahu, panggul, dan pinggang memiliki lebar yang nyaris sama, dan tipe hourglass yang termasuk tubuh proporsional karena seimbang dari bahu, panggul, dan pinggang.

Kaus fit dan crop

Pilihan kaus berpotongan fit atau crop memberikan kesan feminin yang modern. Dirancang untuk menyesuaikan bentuk tubuh tanpa merasa ketat, model ini cocok dikenakan apa adanya atau diberi layer dengan menggunakan blazer, jaket, bahkan outer.

Kaus jenis ini cocok untuk berbagai jenis bentuk tubuh, mulai dari hourglass, persegi, tipe buah pir, dan lainnya, selama dikenakan dengan padu padan yang tepat. Semisal, untuk menyamarkan bentuk pinggul besar pada tipe bentuk tubuh pir, maka kaus ini dapat dipadankan dengan celana bersiluet lurus atau rok boxy yang stylish.

Baca juga: Padu Padan Denim Dengan Koleksi Levis Blue Tab

Kaus potongan lurus

Desain kaus dengan potongan lurus menjadi pilihan tepat lain bagi mereka yang ingin tampil kasual nan feminin di berbagai acara. Gayanya yang kasual sangat cocok dikenakan bersama celana jeans, tetapi bisa terlihat lebih feminin jika dipadukan dengan bawahan rok.

Potongannya yang lurus membuat kaus ini cocok digunakan bagi mereka yang mempunyai bentuk tubuh persegi, buah pir, piramida, angka delapan dengan proporsi bagian torso lebih pendek, bahkan hourglass yang memiliki proporsi seimbang dari bahu hingga pinggul.

Itulah beberapa tips cara memilih kaus yang sesuai dengan bentuk tubuh. Mana yang cocok dengan bentuk tubuh sobat Valid?


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar