14 Desember 2024
18:00 WIB
Intip Kecanggihan Smartwatch Yang Cocok Untuk Pecinta Alam
Berbagai aktivitas outdoor bahkan yang memacu adrenalin kini semakin banyak diminati. Untuk mendukung itu, kini banyak smartwatch yang diluncurkan dengan fitur-fitur mumpuni.
Penulis: Annisa Nur Jannah
Editor: Satrio Wicaksono
Aktivitas outdoor saat ini semakin didukung dengan adanya smartwatch. Foto : Doc. Amazfit.
JAKARTA - Perkembangan teknologi yang semakin canggih kini mampu menyatu dengan kebutuhan gaya hidup modern, sehingga membuka berbagai peluang baru sekaligus menjawab tantangan zaman. Salah satu tren yang semakin diminati adalah eksplorasi alam dan aktivitas di luar ruangan.
Melansir laman Healthline, menghabiskan waktu di luar ruangan terbukti memberikan banyak manfaat bagi kesehatan fisik dan mental. Menariknya, Anda tidak perlu berlama-lama berada di alam untuk merasakan dampaknya.
Bahkan, dengan waktu yang singkat sudah cukup memberikan efek positif. Sebuah studi tahun 2019 yang diterbitkan di jurnal Scientific Reports oleh Mathew P. White dan rekan-rekannya dari European Centre for Environment and Human Health, University of Exeter, mengungkap bahwa menghabiskan setidaknya 120 menit di alam setiap minggu dapat meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan secara signifikan.
Penelitian ini melibatkan 19.806 peserta, menemukan bahwa waktu tersebut bisa dihabiskan sekaligus dalam dua jam penuh atau dibagi menjadi sesi-sesi lebih kecil sepanjang minggu, tanpa mengurangi manfaatnya. Yang menarik, manfaat ini tidak hanya terbatas pada lingkungan hijau seperti taman atau hutan.
Berada di bawah sinar matahari dan menghirup udara segar, bahkan di tengah perkotaan, sudah cukup membantu tubuh dan pikiran merasa lebih segar, rileks, dan sehat. Di tambah, kegiatan outdoor ini semakin menarik berkat dukungan perangkat inovatif yang membuat aktivitas ini lebih seru, aman, dan praktis bagi para penggiatnya.
Untuk mendukung tren gaya hidup ini, salah satu teknologi terus berinovasi, Amazfit T-Rex 3 menjadi smartwatch tangguh yang dirancang untuk menjawab tantangan alam bebas sekaligus mendukung aktivitas sehari-hari. Dengan berbagai keunggulan seperti sertifikasi MIL-STD-810G, jam tangan ini mampu menghadapi kondisi ekstrem, menjadikannya mitra andal bagi para petualang modern.
Sertifikasi ini dapat membuktikan ketangguhannya menghadapi kondisi ekstrem seperti suhu tinggi, kelembapan, hingga guncangan hebat. Selain itu, daya tahan baterai T-Rex 3 mencapai hingga 24 hari dalam penggunaan normal, memberikan rasa tenang bagi pengguna yang kerap menjelajah tanpa akses mudah ke sumber daya listrik.
Tak hanya soal ketahanan, jam ini juga unggul dalam akurasi navigasi. Dengan dukungan lima sistem satelit global, pengguna dapat memastikan dirinya selalu berada di jalur yang benar, bahkan di wilayah terpencil.
Lebih dari itu, perangkat ini dilengkapi dengan sensor canggih BioTracker PPG 3.0 yang mampu memantau detak jantung, kadar oksigen dalam darah (SpO2), dan tingkat stres secara real-time, sehingga membantu menjaga kesehatan pengguna selama beraktivitas.
Bagi para penggemar olahraga, T-Rex 3 menawarkan fleksibilitas yang luar biasa dengan mendukung lebih dari 100 mode olahraga, termasuk hiking, climbing, hingga trail running. Inilah yang membuat jam tangan tersebut sempurna untuk berbagai jenis aktivitas, dari yang santai hingga menantang.