c

Selamat

Minggu, 16 November 2025

KULTURA

17 Mei 2024

20:21 WIB

Do You See What I See, Kisah Perempuan Berpacaran Dengan Pocong

Bersumber dari podcast populer, film Do You See What I See yang mengisahkan horor perempuan yang berpacaran dengan pocong disebut-sebut berdasarkan kisah nyata. 

Penulis: Andesta Herli Wijaya

Editor: Satrio Wicaksono

<p><em>Do You See What I See</em>, Kisah Perempuan Berpacaran Dengan Pocong</p>
<p><em>Do You See What I See</em>, Kisah Perempuan Berpacaran Dengan Pocong</p>

Cuplikan film Do You See What I See. Sumber foto: YouTube/MD Pictures.

JAKARTA - Bioskop Indonesia tak pernah bosan menayangkan film horor. Terbaru, film dari MD Pictures, Do You See What I See mulai meneror di bioskop dengan kisah uniknya.

Do You See What I See membawa cerita tak biasa, tentang seorang gadis yang menjalin cinta dengan pocong. Bukan dalam artian sebenarnya, namun sosok semula dianggap pemuda biasa ternyata sebenarnya adalah hantu pocong.

Cerita ini disebut-sebut berdasarkan kisah nyata, bersumber dari podcast populer yang dibawakan oleh Mizter Popo. Kisah ini muncul dalam episode 64 podcast tersebut dengan judul First Love,  didengar luas dan menjadi populer di kalangan penggemar cerita horor.

Tokohnya bernama Mawar, seorang mahasiswi yang kesepian. Sepanjang hari, ia menghabiskan waktu meratapi kesendiriannya, sembari berdoa agar bisa mendapatkan seorang teman dekat, kekasih hati, untuk menemani hari-harinya dan menyelamatkannya dari rasa kesepian yang dalam.

Tak perlu waktu lama, doa itu pun terkabul. Mawar dipertemukan dengan seorang pemuda bernama Restu. Keduanya sering bertemu dan kemudian menghabiskan waktu bersama di tempat kos Mawar. Hati Mawar pun selalu riang dan bersemangat. Ia tak segan berbagi cerita kepada teman-temannya tentang sosok Restu pujaan hatinya.

Namun hubungan keduanya ternyata bukan hubungan yang nyata. Cinta itu dipisahkan oleh dua dunia.

Bermula dari Vey, salah seorang teman kosan Mawar yang menyadari keganjilan itu. Mawar mengatakan, ia bertemu Restu di kosan mereka, dan Vey terbelalak ketika melihat bahwa yang ada di hadapan Mawar, yang menjadi lawan bicara gadis kasmaran tersebut, nyatanya adalah sesosok pocong dengan tampilan mengerikan.

Sejak itu, kejadian-kejadian ganjil pun bergulir, menghantui Mawar dan teman-temannya.

Do You See What I See menampikan bintang Diandra Agatha, Shenina Cinnamon, Yeyasa Abraham, Ratu Rafa, Sarah Felicia hingga Sonia Alyssa.

Do You See What I See dipersembahkan oleh Awi Suryadi, sutradara di balik sederet film horor sukses, seperti seri Danur hingga KKN Di Desa Penari. Mizter Popo terlibat sebagai penulis naskah bersama Lele Laila yang dikenal sebagai penulis naskah horor terkemuka di tanah air.

Do Yo See What I See rilis serentak di jaringan bioskop Indonesia kemarin, Kamis (16/5) dan dilaporkan debut dengan 73 ribu penonton.


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar