c

Selamat

Minggu, 16 November 2025

EKONOMI

09 Februari 2023

14:39 WIB

Waskita Beton Targetkan Suplai Proyek CCTW Seksi 2 Selesai Kuartal II

Untuk mengejar target penyelesaian, Waskita Beton mengerahkan sumber daya dari 6 lokasi produksiyang dimiliki, yaitu Plant Bojonegara dan 5 plant di Jawa Barat.

Waskita Beton Targetkan Suplai Proyek CCTW Seksi 2 Selesai Kuartal II
Waskita Beton Targetkan Suplai Proyek CCTW Seksi 2 Selesai Kuartal II
Ilustrasi proyek Jalan Tol Cimanggis-Cibitung atau Cimanggis Cibitung Tollways (CCTW) . Dok, BPJT PUPR

JAKARTA – PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP), anak usaha BUMN Waskita Karya menargetkan penyelesaian suplai proyek Jalan Tol Cimanggis-Cibitung atau Cimanggis Cibitung Tollways (CCTW) Seksi 2 pada kuartal II/2023.

“Banyak proyek-proyek besar infrastruktur yang sedang kami kejar penyelesaiannya. Ini merupakan proyek strategis nasional pemerintah,” kata Director of Operations WSBP Sugiharto dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (9/2).

Jalan Tol Cimanggis-Cibitung (CCTW) Seksi 2 memiliki panjang 23,3 km. Waskita Beton mulai suplai produk sejak kuartal II/2016, WSBP menargetkan penyelesaian suplai pada kuartal II/2023.

“Hingga saat ini total progres suplai mencapai 79,98 persen,” ujar Sugiharto.

Baca Juga: Waskita Raih Kontrak Baru Rp20,23 T pada 2022, Didominasi Proyek IKN

Untuk mengejar target penyelesaian, WSBP mengerahkan kemampuan sumber daya dari enam lokasi produksi atau plant yang dimiliki, yaitu Plant Bojonegara dan lima plant di Jawa Barat (Plant Cibitung, Plant Karawang, Plant Sadang, Plant Kalijati, dan Plant Subang).

“Untuk produk readymix (Kelas A-E), kami suplai dari BP CCTW. Sedangkan PCI girder, PCU girder, spun pile, full slab kami suplai dari enam plant tersebut,” kata Sugiharto.

WSBP menyadari bahwa untuk dapat membangun infrastruktur kokoh dalam waktu jangka panjang dibutuhkan produk beton yang bermutu. 

Oleh karena itu, perusahaan selalu memperhatikan mutu dan implementasi prosedur K3 pada setiap proses produksi yang dilakukan.

“Kami selalu berkomitmen untuk menyuplai produk precast yang berkualitas tinggi, tahan lama, dan tentunya pengiriman produk tepat waktu,” ujar Sugiharto.

Peran WSBP pada pembangunan Proyek Jalan Tol CCTW ini bukan baru pertama kali. Delapan tahun sebelumnya, WSBP meraih kontrak proyek ini pada tahun 2015 untuk CCTW Seksi 1A. WSBP berhasil menyelesaikan seksi pertama ini pada akhir tahun 2020 sepanjang 3,17 km. 

Pada seksi ini WSBP menyuplai readymix (Kelas A - E) dari BP CCTW, dan PCI girder, CCSP, spun pile, full slab. Untuk produk precast WSBP juga mengandalkan keunggulan produk dari plant WSBP antara lain Plant Bojonegara, Plant Cibitung, Plant Karawang, Plant Sadang, Plant Kalijati, dan Plant Subang.

Harapannya setelah tol ini rampung, dapat menghemat waktu perjalanan, mendorong lebih cepat laju pengiriman logistik dan memudahkan mobilitas masyarakat, dan menghidupkan perekonomian masyarakat sekitar.

Baca Juga: PT Waskita Raya Mendapat Persetujuan Rights Issue

Seperti diketahui, Jalan Tol Cimanggis-Cibitung yang merupakan bagian dari struktur jaringan Jakarta Outer Ring Road (JORR 2) terkoneksi antar ruas tol di kawasan Metropolitan Jabodetabek sebagai pusat kegiatan nasional. 

Jalan Tol ini terkoneksi langsung ke Jalan Tol Cibitung-Cilincing yang saat ini telah beroperasi hingga Seksi 3, kemudian menjadi akses penghubung dari Cibubur ke Jalan Tol Jagorawi, dan terkoneksi ke 5 ruas lainnya tergabung dalam Jalan Tol JORR 2.

Kehadiran Jalan Tol Cimanggis-Cibitung juga akan menambah kapasitas jalan yang melintasi empat wilayah, yaitu Kota Depok, Kota Bekasi, Kabupaten Bogor, dan Kabupaten Bekasi. 

Selain itu juga memangkas waktu tempuh berkendara yang semakin lebih cepat, jika sebelumnya dari akses jalan Transyogi / Alternatif Cibubur via Tol Jagorawi dan sebaliknya dapat memakan waktu lebih dari 30 menit, namun dengan teknoneksinya Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi I hanya membutuhkan waktu tempuh yang lebih cepat sekitar 5-10 menit perjalanan saja.

Jalan Tol ini juga menjadi salah satu solusi mengurangi kepadatan lalu lintas dari ruas Tol Cikampek yang menuju Jakarta atau mengarah ke Bogor tanpa harus melalui Jakarta.

Pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung yang dikelola oleh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Cimanggis Cibitung Tollways dengan total panjang 26,47 Km terdiri dari 2 seksi yaitu, Seksi 1A Junction Cimanggis-Jatikarya sepanjang 3,17 Km telah beroperasi sejak 26 Oktober 2020 lalu. 

Kemudian untuk Seksi 2A ruas Jatikarya-SS Cikeas 3,50 Km, dan Seksi 2B ruas Cikeas-Cibitung sepanjang 19,80 Km.

Sebagai informasi, jaringan Tol JORR 2 terdiri dari Jalan Tol Cengkareng - Batu Ceper-Kunciran (14,2 Km), Jalan Tol Kunciran-Serpong (11,4 Km), Jalan Tol Serpong- Cinere (10,1 Km). 

Kemudian dilanjutkan Jalan Tol Cinere-Jagorawi (14,6 Km), Jalan Tol Cimanggis - Cibitung (26,47 Km), dan Jalan Tol Cibitung-Cilincing (34 Km).


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar