c

Selamat

Jumat, 7 November 2025

EKONOMI

17 Juli 2024

14:21 WIB

Setoran Dividen BUMN Melejit, BRI Sumbang Rp23,2 T

Dari sisi kontributor dividen tertinggi untuk periode 2023, daftar lima teratas ditempati oleh BRI, Pertamina, Bank Mandiri, Telkom dan MIND ID.

Penulis: Fitriana Monica Sari

<p>Setoran Dividen BUMN Melejit, BRI Sumbang Rp23,2 T</p>
<p>Setoran Dividen BUMN Melejit, BRI Sumbang Rp23,2 T</p>

Ilustrasi BRI. Dok. BRI

JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI (BBRI) menyetor dividen total senilai Rp23,2 triliun pada 2023. BRI didapuk menjadi kontributor dividen teratas untuk periode tahun 2023. 

Direktur Utama BRI Sunarso menekankan bahwa sebagai "bank rakyat", keuntungan yang diperoleh BRI pun pada akhirnya akan kembali ke negara sebagai pemegang saham mayoritas.

Selanjutnya, dipergunakan untuk kepentingan rakyat Indonesia melalui berbagai program pemerintah. 

"Dengan memperoleh keuntungan atau economic value, maka perusahaan BUMN bisa memiliki modal untuk menciptakan social value, sehingga ekonomi akan berputar. BRI sudah membuktikan bahwa selama ini bisa menjalankan peran economic value dan social value secara simultan," ujar Sunarso dalam keterangan resmi di Jakarta, Rabu (17/7). 

Setelah BRI, ada beberapa nama BUMN lainnya yang juga menyetor dividen jumbo dan menjadi kontributor dividen tertinggi untuk periode 2023, antara lain PT Pertamina (Persero) berkontribusi Rp14 triliun, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Rp12,8 triliun. 

Baca Juga: Komisi VI Minta BUMN Bisa Setorkan Dividen Rp80,6 T

Kemudian disusul oleh PT Telkom Indonesia Tbk dan PT Mineral Industri Indonesia (Persero) atau MIND ID, yang masing-masing berkontribusi sebesar Rp8,6 triliun dan Rp7,5 triliun. 

Dengan demikian, setoran dividen dari BUMN tercatat meningkat drastis pada tahun 2023. Berdasarkan data Kementerian BUMN, kontribusi perseroan BUMN terhadap negara dalam bentuk dividen mencapai Rp81 triliun pada 2023. 

Artinya, realisasi itu naik 102,5% secara tahunan (year on year/yoy) dibandingkan dengan setoran tahun 2022 sebesar Rp40 triliun. 

Secara keseluruhan, total kontribusi BUMN terhadap negara termasuk pajak dan PNBP lainnya mencapai Rp636 triliun pada 2023. Pencapaian tersebut juga tumbuh dari Rp591 triliun untuk periode 2022.  

Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo mengungkapkan bahwa BUMN secara grup mengkontribusikan 20% pendapatan negara pada periode tahun 2023. 

“Perbaikan struktur, transformasi budaya maupun keuangan yang dilakukan BUMN juga ikut dirasakan masyarakat sebagai pemegang saham emiten BUMN,” imbuh Tiko. 

Baca Juga: Erick Thohir: Sumber PMN BUMN Sudah Tak Lagi Dari Utang Luar Negeri

Sekadar informasi, pada kuartal I/2024, bank pelat merah ini berhasil membukukan laba sebesar Rp15,48 triliun. Hingga akhir Maret 2024, tercatat BRI berhasil menyalurkan kredit sebesar Rp1.308,65 triliun atau tumbuh double digit sebesar 10,89% yoy. 

Dari penyaluran kredit tersebut, sebesar 83,25% di antaranya atau sejumlah Rp1.089,41 triliun merupakan portofolio kredit untuk segmen UMKM.  

Penyaluran kredit yang tumbuh dobel digit tersebut berdampak terhadap meningkatnya aset perseroan, tercatat aset BRI mencapai sebesar Rp1.989,07 triliun atau tumbuh 9,11% yoy.


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar