c

Selamat

Minggu, 16 November 2025

EKONOMI

24 Februari 2025

16:43 WIB

Ditunjuk Jadi Kepala BPI Danantara, Segini Harta Kekayaan Rosan Roeslani

Total harta kekayaan Kepala BPI Danantara lampaui Rp800 miliar, terbanyak ada di kategori tanah dan bangunan.

Penulis: Yoseph Krishna

<p id="isPasted">Ditunjuk Jadi Kepala BPI Danantara, Segini Harta Kekayaan Rosan Roeslani</p>
<p id="isPasted">Ditunjuk Jadi Kepala BPI Danantara, Segini Harta Kekayaan Rosan Roeslani</p>

Rosan Roeslani membantah lembaga pengelola investasi Danantara kebal hukum, sehingga Danantara juga dapat diaudit oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) hingga Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto resmi meluncurkan Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) di Istana Kepresidenan hari ini, Senin (24/2).

Nantinya, ada tujuh perusahaan pelat merah raksasa yang bergabung ke BPI Danantara, yakni PT Pertamina, PT PLN, Holding BUMN Pertambangan MIND ID, PT Bank Mandiri, PT Bank Negara Indonesia, PT Bank Rakyat Indonesia, serta PT Telkom Indonesia.

Kepala Negara pun menunjuk Menteri Investasi/Kepala BKPM Rosan Perkasa Roeslani sebagai Kepala BPI Danantara. Tetapi, Rosan juga bakal tetap menjabat sebagai Menteri Investasi/Kepala BKPM.

Baca Juga: Presiden Prabowo Minta Danantara Dikelola Secara Transparan

Rosan diketahui punya total harta kekayaan senilai Rp864,64 miliar. Angka itu tertulis dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang ia laporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tertanggal 28 November 2024.

Dalam laporan itu, termaktub harta kekayaan Rosan terbesar ada pada kategori tanah dan bangunan senilai Rp511,19 miliar, diikuti kategori harta lainnya sebesar Rp253,74 miliar.

Rosan tercatat memiliki 26 bidang/unit tanah dan bangunan yang antara lain tersebar di Denpasar, Jakarta Utara, Jakarta Selatan, serta Badung, Bali.

Selain itu, Rosan Roeslani juga tercatat memiliki tanah dan bangunan di Manggarai Barat, Klungkung, Lombok Barat, Manggarai, hingga Sumbawa. Secara keseluruhan, tanah dan bangunan milik Rosan Roeslani pribadi pada lokasi-lokasi tersebut memiliki nilai Rp511,19 milar.

Sedangkan untuk kategori alat transportasi dan mesin, Rosan tercatat memiliki dua unit kendaraan roda empat, yakni Lexus LM35 Tahun 2020 senilai Rp1,58 miliar, serta Volkswagen (VW) Tahun 1962 seharga Rp250 juta.

Baca Juga: Danantara Dikepalai Rosan Roeslani, SBY Dan Jokowi Jadi Penasihat

Kemudian, terdapat pula satu unit kendaraan roda dua, yakni Piaggio VSET 4-150 Tahun 2001 dengan nilai Rp9,5 juta. Dengan demikian, total kekayaan Rosan Roeslani pada kategori alat transportasi dan mesin mencapai kisaran Rp1,84 miliar.

Lalu pada kategori harta bergerak lainnya mencapai Rp20,39 miliar, surat berharga Rp15,72 miliar, kas dan setara kas di angka Rp61,73 miliar, serta harta lainnya Rp253,74 miliar.

Dengan status tanpa hutang, Rosan Perkasa Roeslani tercatat memiliki total harta kekayaan sebesar Rp864.649.182.834 atau Rp864,64 miliar.


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar